PAREPARE, INKOP.ID -- Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Parepare menggelar kegiatan Menakar Kepemimpinan Perempuan di Balai Ainun, Selasa 7 September 2021.
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan partai politik, Deputi Kesetaraan Gender Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan Kasubdit Instrumen Hak Kelompok Rentan Ditjen Ham, Kemenkumham, dan dibuka oleh Asisten 1 Pemkot Parepare, Sitti Aminah mewakili Wali Kota Parepare H.M Taufan Pawe.
Dalam sambutan Wali Kota Parepare yang disampaikan oleh Asisten Satu mengapresiasi kegiatan tersebut.
"Dengan adanya kegiatan ini dapat membangun komitmen bersama dalam mewujudkan pembangunan yang berwawasan gender termasuk pada peningkatan indeks pemberdayaan gender- gender di Kota Parepare,"katanya.
Sementara, Kepala Bidang Kesetaraan Gender DP3A Parepare, Sriyanti Ambar mengatakan, tujuan kegiatan untuk meningkatkan kouta wanita dan tenaga profesional dari kaum wanita.
"Untuk Kota Parepare sendiri angka keterwakilan perempuan di parlemen sudah cukup tinggi tetapi kita masih berusaha untuk meningkatkan,"tuturnya.
REPORTER : ABOD
EDITOR : YUSRAN